Rayap adalah salah satu hewan yang mungkin sering kita temukan. Apalagi ketika di rumah kita terdapat banyak sekali kayu yang bertumpuk-tumpuk di halaman belakang rumah. Biasanya rayap suka sekali muncul dan memakan kayu tersebut.
Rayap seringkali dianggap sebagai hama yang membahayakan. Bukan karena rayap beracun atau apa, melainkan jika kita tidak waspada, rumah kita bisa roboh karena dimakan rayap.
Ketika Anda menemukan rayp di halaman rumah Anda, sebaiknya Anda waspada. Cobalah mengecek perabot rumah terbuat dari kayu yang Anda miliki. Jangan lupa juga untuk mengecek konstruksi rumah jika ada yang terbuat dari kayu.
Tingkat kerusakan yang disebabkan rayap bisa jadi sangat tinggi. Apalagi jika sampai kecolongan rayap naik ke atas atap. Bisa-bisa nyawa keluarga Anda menjadi taruhannya.
Mencegah Rayap Muncul di Rumah
Mencegah hadirnya rayap bukanlah hal yang mudah. Jika tingkat kelembaban di rumah Anda cukup tinggi, kemudian didukung adanya banyak kayu dan tanah di halaman rumah. Maka seringkali rayap akan menghqmpiri Anda.
Berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mencegah rayap muncul di rumah kita:
Pastikan tidak ada celah di ubin.
Rayap seringkali muncul di celah-celah ubin di rumah Anda. Makhluk ini akan membuat rumah dari tanah yang memanjang ke atas. Jika Anda menemukan rumah rayap, maka caranya adalah menambal celah di ubin tersebut. Hal ini dilakukan supaya rayap tidak lagi dapat naik ke atas lantai.
Periksa tempat-tempat lembab di rumah
Tempat-tempat lembab adalah tempat yang disukai rayap untuk berkembang biak. Biasanya jika ada kebocoran pipa, atau pojok di bawah wastafel yang sangat lembab, rayap suka muncul di tempat-tempat tersebut. Hal yang harus Anda lakukan adalah membersihkan tempat tersebut. Jika ada kebocoran pipa, maka harus dibetulkan.
Jangan menaruh kayu dekat dengan bangunan rumah
Kayu adalah makanan favorit bagi rayap. Rayap akan memakan kayu 24/7 sampai kayu tersebut habis. Maka dari itu, jangan pernah meletakkan tumpukan kayu berdempetan dengan dinding rumah.
Jika kamu meletakkan tumpukan kayu, pastikan tidak diletakkan di atas tanah secara langsung karena akan menjadi santapan lezat untuk rayap.
Mengatasi rayap yang membandel
Jika rumahmu terlalu banyak rayap yang sangat sulit dikendalikan, maka mungkin ini saatnya kamu melakukan tindakan ekstra.
Ada banyak cara yang dapat kamu coba untuk membasmi rayap. Namun, jika kamu kesulitan, kamu dapat menyerahkan kasus ini pada ahlinya. Anda dapat memanggil ahli pembasmi hama.
Khusus untuk Anda yang bertempat tinggal di Bekasi, ada pembasmi hama yang dapat menuntaskan permasalahan tentang rayap ini. Fumida adalah penyedia jasa anti rayap Bekasi yang sangat kami rekomendasikan.
Apa yang mereka lakukan? Mereka bukan hanya membasmi rayap, tetapi juga melakukan pencegahan supaya rayap tersebut tidak datang kembali. Kelebihan dari Fumida adalah, mereka memiliki tenaga-tenaga ahli yang profesional dalam membasmi hama. Mereka memiliki obat-obatan kimia yang aman digunakan untuk membasmi hama yang mengganggu.
Tidak hanya itu, mereka juga memberikan garansi selama 6 bulan. Jadi jika setelah rayap dibasmi, ternyata masih muncul lagi, kamu masih dapat menggunakan garansi yang diberikan.
Demikian informasi tentang mencegah rayap, semoga bermanfaat.